Kelurahan Yosorejo Jadi Kampung Damai Pemilu Tahun 2024

Avatar Anton Ajoi

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Metro menghadiri pembukaan Kampung Damai Pemilu Tahun 2024 dan Deklarasi Damai Kecamatan Metro Timur, di Jl Tengger Gg. Pendowo Kelurahan Yosorejo, Kota Metro Jum’at (09/02/2024).

Dalam sambutan Sekda Kota Metro, Bangkit Haryo Utomo mengatakan apresiasi dan menyambut baik atas terlaksananya kegiatan ini. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan peran serta dalam mewujudkan pemilihan umum tahun  2024 yang aman tertib dan damai.

“Kegiatan ini merupakan bagian upaya kita bersama untuk mewujudkan pelaksanaan pemilihan umum yang aman, tertib dan damai. Oleh karenanya dalam rangka menyukseskan pelaksanaan pemilu, kita semua sangat menentukan sukses atau tidaknya pesta demokrasi, dalam mengajak peran serta seluruh elemen masyarakat untuk mensukseskan pemilihan umum tahun 2024 ini,”katanya.

Bangkit juga menegaskan bahwa pesta demokrasi ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, penyelenggara pemilu dan peserta pemilu , akan tetapi semua elemen masyarakat juga harus ikut berperan aktif ambil bagian demi sukses nya pemilu.

“Disini peran dari masyarakat yang saya maksudkan tidak hanya sebatas tentang memberikan hak suaranya pada saat hari pemilihan nanti. Namun juga tentang bagaimana peran dari seluruh elemen masyarakat, di dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya pelaksanaan pemilu di daerah Kota Metro yang sama-sama kita cintai,” ungkap Bangkit.

Selain itu, Bangkit juga berharap pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024 dapat berjalan dengan baik, sukses dan lancar sebagaimana mestinya. Mudah-mudahan masyarakat nantinya dapat berduyun-duyun penuh antusias datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya secara aman tanpa adanya tekanan dari pihak manapun.

“Dengan demikian, Pemilu akan dapat menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang mempunyai legitimasi yang kuat serta amanah dalam menjalankan tugasnya,” beber Bangkit.

Selanjutnya ia juga mengatakan, akan dilaksanakan seremonial peresmian kampung pemilu damai. Kampung pemilu damai ini merupakan kampung yang telah menyatakan komitmen dan ikrarnya untuk mendukung pelaksanaan Pemilu yg damai serta kerukunan beragama.

“Kiranya dengan hadirnya kampung Pemilu damai di Kota Metro ini, nantinya akan semakin meningkatkan motivasi dan peran serta kita untuk bersama-sama bekerjasama menyelenggarakan Pemilu serentak 2024 yang aman, tertib dan damai,” pungkasnya.

Sementara itu, Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho, mengatakan diresmikannya Kecamatan Damai Pemilu 2024 ini diharapkan mampu mencegah terjadinya konflik saat berjalannya pesta demokrasi. Masa Pemilu 2024 ini telah mendekati garis akhir dari puncak demokrasi.

“Dengan diluncurkannya kegiatan tersebut diharapkan mampu menciptakan suasana yang aman dan kondusif. Pemilu damai adalah sebuah kerja besar yang membutuhkan partisipasi dari seluruh elemen bangsa dan dari tataran individu,” ujar Kapolres.

Menurut Kapolres Metro, pihaknya telah senantiasa berkomitmen untuk menjaga kondusivitas dan keamanan selama pemilu bersama masyarakat.Ia berpesan kepada masyarakat Bumi Sai Wawai untuk menjunjung tinggi kebersamaan ketika Pemilu, serta menghormati perbedaan pilihan demi Pemilu yang damai.

“Kita harus mampu menjunjung kebersamaan dan saling menghormati perbedaan pilihan demi Pemilu yang damai,” tukasnya. (Adv)

Avatar admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Author Profile

John Doe

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam.

Search
Cateegories